![]() |
Temui Kiai Aziz Jokowi Diminta Baca Kitab Kuning (TRIBUNnews.com) |
Begitu pengakuannya dihadapan ratusan kyai yang hadir dalam Silaturrahim Nasional Alim Ulama PKB Untuk Pemenangan Jokowi-JK di Hotel Kartika Chandra Jakarta, Selasa (3/6/2014). "Saya sudah diberitahu keputusan PKB yang harus mengetok palunya saya," katanya.
Pria yang menjabat sebagai Ketua Dewan Syuro PKB sejak 2008 ini mengatakan Jokowi sempat bertamu ke rumahnya pasca pemilihan legislatif lalu. Ketika itu, ia mengajak Jokowi duduk di lantai dan duduk bersila. "Saya perhatikan setiap perkataan dan sikapnya," ujarnya.
Aziz menjelaskan dalam memilih calon presiden, ia terlebih dulu melihat siapa yang berada di belakang orang tersebut. Ia juga menyatakan tidak akan mendukung orang yang selalu mengkafirkan orang lain.
Pendiri Pondok Pesantren Ma'hadul Ilmiwal Amal ini mengaku tidak memikirkan berapa jatah menteri yang akan diberikan kepada partainya kelak. Hal tersebut bukanlah harapannya karena yang diinginkannya presiden Indonesia mampu menyelamatkan akidah anak bangsa. Jokowi dan JK menurutnya mampu melaksanakan kewajiban itu.
"Semoga bisa memimpin negara sebaik-baiknya dan seadil-adilnya. Jokowi itu apa adanya," katanya. (TRIBUNnews.com)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !