![]() |
Joko Widodo saat memohon doa restu ibunya, Sujiatmi Notomihardjo (TribunNews/FW) |
"Politisi hanya bisa dihakimi dengan rekam jejak. Jokowi belum pernah memegang di tingkat nasional. Boneka tidak punya pikiran, ini beda," kata Thamrin di Jakarta, Kamis (8/5/2014).
Thamrin mengatakan saat menjabat Walikota Solo, Jokowi tidak dapat didikte oleh pimpinan PDIP Solo. "Ketua PDIP Solo memberikan kesempatan bagi Jokowi yang bukan kader PDIP," imbuhnya.
Di Solo, kata Thamrin, Jokowi membuat terobosan dengan mempercepat pembuatan KTP selama tiga hari. Hal itu sama seperti di Singapura. Di sana kartu identitas dapat dibuat maksimal 158 jam. "Dia adalah orang dengan kepemimpinan cukup bagus," ungkapnya.
Selain itu, Thamrin juga melihat Jokowi berani menentang Gubernur Jawa Tengah saat itu terkait pembongkaran bekas pabrik es di Solo.
Hal yang sama juga terjadi saat Jokowi memimpin Jakarta. Thamrin mengatakan tidak ada pengurus PDIP yang menduduki jabatan struktural di pemerintahan Jakarta. "Di Jakarta dia juga tidak mau dikendalikan," katanya. (TribunNews/FW)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !