![]() |
Para Calon Menteri Jokowi kompak berkemeja putih (viva) |
Mantan Deputi Tim Transisi Andi Widjajanto menerangkan, kemeja putih lengan panjang tersebut merupakan permintaan langsung Jokowi kepada semua menterinya.
"Itu permintaan Pak Jokowi, agar semua menterinya dapat bekerja sesuai dengan presidennya," kata Andi di halaman Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, Minggu (26/10/2014).
Pakar intelijen itu juga menambahkan, kemeja putih tersebut mempresentasikan Kabinet Kerja Jokowi-JK.
"Baju putih lengan digulung ini merupakan Kabinet Kerja. Pakaian yang dipakai juga menunjukkan simbolik," ungkapnya.
Kendati demikian, Andi tidak dapat memastikan semua menteri akan memakai kemeja putih saat bekerja maupun Sidang Kabinet Paripurna di Kantor Presiden. "Iya nanti kita lihat saja," pungkasnya.
Sebelumnya, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat mengaku mendapat kemeja putih pemberian Jokowi itu pagi tadi "Saya dikasih (kemeja putih) sama Presiden. Saya ambil jam sembilan pagi tadi," ucapnya.
Hal senada juga diutarakan calon Wakil Menteri Keuangan Mardiasmo yang juga mengenakan kemeja putih pemberian Jokowi.
"Ini bajunya dikasih (Jokowi), memang tadi pagi saya ambil jam delapan," tukasnya. (Fahmi Firdaus/Okezone/inc)
0 komentar:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !