Pasar Klewer Solo Terbakar Hebat, Para Pedagang Hanya Bisa Menangis INDEPNEWS.Com
Headlines News :
Home » , , » Pasar Klewer Solo Terbakar Hebat, Para Pedagang Hanya Bisa Menangis

Pasar Klewer Solo Terbakar Hebat, Para Pedagang Hanya Bisa Menangis

Ditulis Oleh redaksi Sabtu, 27 Desember 2014 | 23.12

Pasar Klewer di Solo, Jawa Tengah, terbakar hebat (kpc)
SOLO - INDEPNEWS.Com : Pasar Klewer Solo terbakar hebat, Sabtu (27/12/2014) malam. Menurut infornasi dilapangan kobaran api muncul sejak pukul 19.00 WIB sampai malam hari ini kebakaran masih terjadi dan petugas masih mencoba untuk memadamkan api yang mulai merambat. Celakanya, petugas pemadam kebakaran kesulitan untuk memadamkan kobaran api yang terus melalap di sisi sebelah barat daya.

Pasar tekstil beromzet terbesar se-Asia Tenggara ini terbakar hebat, sehingga membuat para pedagang yang mengetahui kejadian ini langsung menuju ke Pasar Klewer untuk menyelamatkan barang dagangannya.

Polisi yang berjaga di sekitar lokasi melarang pedagang untuk masuk ke dalam untuk menghindari kejadian yang tidak diinginkan.

Para pedagang hanya bisa menangis di luar pasar sambil berharap pemadam kebakaran dan petugas kepolisian mampu memadamkan kobaran api tersebut. (*)
Bagikan Berita :

0 komentar:

Speak up your mind

Tell us what you're thinking... !

BERITA POPULER

Cari Blog Ini

 


Copyright © 2011. INDEPNEWS.Com - All Rights Reserved